Polres Loteng Bersama Duta linkungan NTB Dan PWLT Bagi-bagi Masker

Lombok Tengah – Aparat Kepolisian Resor Lombok Tengah, Polda Nusa Tenggara Barat bersama Duta lingkungan Persatuan Wartawan Lombok Tengah (PWLT) membagikan 1000 masker dilingkungan Masjid Agung Praya dan Masjid Jamiq Praya.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, SIK melalui Kabag Ops Polres Lombok Tengah Kompol Kadek Suparta, A.Md mengatakan pembagian masker dilakukan sebagai upaya mengingatkan dan mengedukasi masyarakat agar tetap mematuhi Protokol kesehatan.

“Saat ini Nusa Tenggara Barat sudah diberlakukan PPKM, sehingga penggunaan masker sangat diperlukan terutama ditempat ibadah,” katanya usai kegiatan, Jumat (26/3).

Kegiatan ini, kata Suparta, akan terus dilakukan dengan menggandeng semua pihak yang bertujuan menekan penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lombok Tengah.

“Kami atas nama Polres Loteng berterima kasih kepada teman-teman PWLT, karena himbauan protokol kesehatan sangat penting,” ucapnya.

Ketua PWLT, Munakir SE menyampaikan, kegiatan itu sebagai bentuk kepedulian dan aksi PWLT dalam rangka membantu pemerintah untuk terus melawan Covid-19 yang hingga saat ini masih belum reda.

“Maka semua pihak harus terus bahu-membahu dan besinergi terus melawan Covid-19 dengan cara-cara yang bisa dilakukan,” katanya.

Menurutnya, sekecil apapun tindakan dan upaya yang dilakukannya akan sangat bermanfaat dan pasti bisa menekan penyebaran Covid-19 khususnya di Lombok Tengah.

“Kali ini, kita bersinergi dengan sejumlah instansi seperti paguyuban Duta Lingkungan, TNI-Polri, Kejari dan Pol PP untuk terus berikhtiar cegah Covid-19,” jelasnya.

Ketua Paguyuban Dutling NTB, Samsul Hadi atau yang akrab disapa Ady Elo ini secara terpisah menyampaikan, keterlibatan Paguyuban Dutling NTB dalam bagi masker-masker ini merupakan kegiatan pertama setelah terpilihnya ketua Paguyuban Dutling yang baru.

“Kegiatan ini adalah kegiatan pertama kita setelah ditetapkan Ketua Baru, kita harus hadir dalam setiap agenda kegiatan sekecil apapun kegiatan itu,”kata Ady Elo.

Puluhan anggota Paguyuban Dutling NTB lanjut Ady Elo, hadir dalam kegiatan tersebut. Dimana Dutling NTB memang sudah biasa bersinergi dengan berbagai istansi untuk melakukan aksi sosial.

“Walau basic kita Lingkungan, namun kita terbuka bekerjasama untuk melakukan apa saja, terlebih lagi kalau kegiatan itu untuk kepentingan bersama. Kita akan upayakan selalu hadir demi menjaga eksistensi Dutling NTB ini,”jelas Ady.

Leave a Reply