JKN-KIS Tolong Istri Made Lawan Penyakit Lupus

Mataram – Penyakit lupus atau eritematosus merupakan penyakit autoimun kronis yang dapat menyebabkan peradangan di beberapa bagian tubuh seperti kulit, sendi ginjal, hingga otak. Penyakit lupus bisa menyerang siapa saja, tanpa memandang gender dan usia, tetapi lebih sering dialami oleh seorang wanita.

Pada kondisi manusia normal sistem imun tentunya akan melindungi tubuh dari infeksi atau cedera tetapi saat seseorang mengalami yang namanya penyakit autoimun atau yang kita sering kenal dengan lupus, sistem imunnya justru menyerang sel, jaringan dan organ tubuh yang sehat.

I Made Murdika (47) adalah seorang suami dari Ida Ayu Swendri (45), sang istri Ida Ayu Swendri telah mengidap penyakit lupus sejak tahun 2004 hingga saat ini. Saat ditemui di tempat kerjanya, Made pun menceritakan pengalaman istrinya berobat dengan menggunakan Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Made sangat terbantu dengan adanya program JKN-KIS dari BPJS Kesehatan sehingga pengobatan lupus istrinya dapat ditanggung penuh BPJS Kesehatan.

“Sangat beruntung kami telah menjadi peserta JKN-KIS, sehingga semua biaya pengobatan istri saya dapat ditanggung BPJS Kesehatan,” ungkap Made.

Ia pun mengungkapkan bahwa bahaya penyakit ini apabila tidak ditangani dengan baik dan biaya atau harga obat untuk penyakit autoimun ini tidak murah.

“Apa jadinya jika saya dan keluarga tidak menjadi peserta JKN-KIS, tentunya sudah banyak biaya yang saya keluarkan untuk pengobatan istri saya dan mungkin saya pun tidak sanggup untuk biaya tersebut jika kami keluarga tidak menjadi peserta JKN-KIS.” ujar Made saat ditemui tim Jamkesnews di tempat kerjanya.

Made pun menyadari betapa pentingnya jaminan kesehatan untuk kehidupannya dan keluarganya.

“Terkadang kita meremehkan akan pentingnya jaminan kesehatan yang ternyata mempunyai manfaat sangat besar di kala kita sakit dan memerlukan biaya pengobatan di fasilitas kesehatan,” ujarnya.

Ia dan keluarga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada program JKN-KIS, tentunya kepada pemerintah yang telah mencanangkan program mulia ini, kepada BPJS Kesehatan yang telah menyelenggarakan program dengan sangat baik dan kepada fasilitas kesehatan yang telah memberikan pelayanan dengan sangat baik pula.

Leave a Reply