Mo-Novi Semakin Kencang, Dukungan Mengalir Deras

Sumbawa — Starter awal tak sedikit pihak yang meremehkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, H Mahmud Abdullah dan Dewi Noviany.

Bahkan, bullyan pun seakan tak pernah putus menghampiri paslon nomor urut empat (4) ini. Namun semuanya kian berbalik 180 derajat.

Betapa tidak, berkat kesabaran, istiqomah serta kesungguhan Mo-Novi yang tiada henti menyapa masyarakat, pasangan tersebut kini malah semakin kencang.

Tak sedikit pihak yang menyatakan siap memenangkan mereka pada 9 Desember mendatang di Pilkada Sumbawa. Dukunganpun terus mengalir deras.

Hingga kini, Mo-Novi terbilang telah “menyapu rata” seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Sumbawa. Secara istiqomah, pasangan yang bakal menggebrak sejarah di Sumbawa itu terus bersilaturahim dengan warga.

Tak heran, jika masyarakat Sumbawa kini lebih dekat dan siap memperjuangkan mereka. Karena, sosok Mo-Novi sendiri sangat di idamkan untuk memimpin Sumbawa. “Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban” adalah tagline dari paslon Mo-Novi.

Jargon itupun kian jelas dan bersuara, karena semangat kemenangan didalam kebersamaan pun siap mendobrak perubahan untuk Sumbawa yang lebih baik kedepannya. Yakni terwujudnya Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban.

Calon Bupati Sumbawa, H Mahmud Abdullah menegaskan, bahwa Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban adalah harapan yang sama pihaknya dengan masyarakat Sumbawa.

Setiap silaturahim yang dilakukan olehnya bersama pasangannya yakni Dewi Noviany selaku Calon Wakil Bupati Sumbawa, kerap menjelaskan apa itu Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban.

Bahkan hingga seluruh program Mo-Novi juga disampaikan. Masyarakatpun, kata Haji Mo, kini semakin paham dan mengetahui lebih jelas. “Alhamdulillah, setiap bersilaturrahim kami disambut hangat dan antusias yang luar biasa,” katanya.

“Dan dukungan masyarakat Sumbawa kepada kami, alhamdulillah semakin hari semakin mantap. Untuk itu, kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas dukungannya,” imbuh Haji Mo.

Menurut dia, semangat kebersamaan yang diperlihatkan oleh masyarakat Sumbawa, baik itu tim, simpatisan, relawan Mo-Novi sudah sangat luar biasa.

Oleh karenanya, ia berharap semangat kebersamaan ini bisa dapat terus terjaga. “Insya Allah, untuk itu mari kita satukan langkah, tetap bergandengan tangan menuju Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban,” ajak Haji Mo.

Sementara itu pasangan Haji Mo, yakni Dewi Noviany selaku Calon Wakil Bupati Sumbawa, mengaku sangat bersyukur melihat respon masyarakat Sumbawa yang kian hari terus menunjukkan kebersamaan kepada Mo-Novi.

Malah, kata dia, tak disangkanya dukungan semakin membludak. Itu, lanjut Novi, terlihat dan terdengar jelas setiap pertemuan atau silaturahim yang dilakukan oleh mereka.

Tak hanya itu, ia pun mengucapkan terimakasih atas penyambutan warga masyarakat Sumbawa. Selain canda tawa dengan penuh kehangatan/kebersamaan menjadi warna disetiap momen silaturahimnya.

“Luar biasa sambutan mereka, dan terimakasih untuk itu semua. Begitu juga kaum perempuan Sumbawa semangat kebersamaannya membuat saya tak mampu berkata-kata. Oleh karenanya, Insya Allah Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban kita wujudkan bersama-sama,” tuturnya.

“Berbuat yang terbaik adalah suatu keinginan teramat. Menuju sebuah perubahan adalah keharusan. Jadi mari kita wujudkan dan menangkan bersama. Kami (Mo-Novi) hadir untuk Sumbawa dan masyarakat, terlebih soal kesetaraan gender. Dengan Bismillah, 9 desember mendatang mari kita bersama menuju memasuki gerbang Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban,” demikian Dewi Noviany menambahkan.

MO-NOVI INI 7 ALASAN MEMILIH MO-NOVI

Terpisah, Ketua Tim Pemenangan Mo-Novi, Sambirang Ahmadi juga mengutarakan hal senada dengan Mo-Novi. Dirinya pun tak menampik, arus dukungan terhadap pasangan Mo-Novi mengalir deras.

Ia pun mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah luar biasa mau berjuangan serta memenangkan bersama paslon nomor urut empat (4) di Pilkada Sumbawa pada 9 Desember 2020 ini.

Disisi lain, pria yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi III DPRD NTB itu, memaparkan tujuh alasan memilih Mo-Novi. Pertama, kata Sambirang, berpengalaman.

“Haji Mo adalah birokrat handal, kualitasnya tidak hanya bekerja di belakang meja, melainkan berkontribusi langsung di lapangan dan ditengah masyarakat. Ibu Novy adalah seorang guru professional, berpengalaman dalam dunia
pendidikan. Kombinasi Mo-Novy merupakan perpaduan pengalaman dalam segala lini untuk Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban,” ujarnya.

Kedua, lanjut Pimpin Fraksi PKS di Udayana itu, yakni rekam jejaknya. Menurutnya Haji Mo terkenal akan
kesahajaannya, berpengalaman dalam bidang politik dan birokrasi serta paling memahami isu-isu daerah dan masa depan Sumbawa.

“Karena dia percaya bahwa selain pertanian dan peternakan, masa depan Sumbawa adalah pariwisata. Ibu Novy memiliki rekam jejak prestatif dalam dunia pendidikan, ia memahami cara membangun SDM berkualitas dan menciptakan usaha ekonomi kreatif. Keduanya memiliki rekam jejak yang profesional dan dapat diandalkan,” tuturnya.

Ketiga, masih kata pria yang kerap disapa Ustadz Sambirang ini, yaitu terkait dengan keterwakilan gender. Pasangan Mo-Novi adalah kombinasi gender yang paling ideal.

Pasangan ini, kata dia, memahami bahwa kemampuan laki-laki, harus diiringi dengan kemampuan perempuan sebagai support system sebagai harmoni dan keserasian. Dimana keduanya dapat berkolaborasi dengan sama-sama memahami posisi dan potensi masing-masing.

“Keempat, Mo-Novi adakah kombinasi usia. Selain keserasian gender, Pasangan Mo-Novi merupakan kombinasi usia yang ideal. Haji Mo merupakan keterwakilan generasi tua yang kharismatik, berwibawa dan bersahaja. Melalui pemikiran yang matang, serta pengalaman yang
mumpuni, Haji Mo adalah figur pengambil keputusan yang tepat. Kemudian kaum muda direpresentasikan oleh Ibu
Novi, sebagai perempuan gemilang yang energik dan kreatif. Melalui pasangan ini, keterwakilan tua dan muda dapat diakomodir dalam satu gerbong menuju Sumbawa Gemilang,” paparnya.

“Kelima, yaitu bersih. Pasangan Mo-Novi berkomitmen terhadap upaya
pemberantasan korupsi. Sehingga keduanya tidak pernah tersandung kasus dan isu korupsi apapun. Mereka murni berjuang untuk kebaikan bersama dan kesejahteraan
masyarakat Kabupaten Sumbawa,” tambah Wakil Rakyat di Udayana asal Dapil V Sumbawa-KSB tersebut.

Lebih lanjut Sambirang menambahkan, adapun point yang ke enam. Yaitu berkaitan dengan program. Kata dia, Pasangan Mo-Novi memiliki 10 program unggulan
dalam seluruh lintas sektor, lintas usia, suku dan agama. Mereka berkomitmen bahwa kesejahteraan
masyarakat adalah hal mutlak yang harus diperjuangkan.

“Jadi mereka memahami strategi
pengelolaan APBD dan meningkatkan PAD. Program Mo-Novy tidak bisa dilakukan sendirian, oleh sebab itu seluruh program akan dijalankan
berdasarkan aspirasi dan asas kekeluargaan pemimpin dan masyarakatnya,” kata pria yang dikenal santun itu.

“Nah yang terakhir (point ketujuh), Mo-Novi selalu mengedepankan ide dan gagasan, dibandingkan kemampuan material. Keduanya merupakan figur egaliter yang
mengedepankan semangat gotong royong dan persaudaraan. Tidak ada ekslusifitas, keduanya adalah figur yang sangat cair dan bersahaja,” demikian Sambirang Ahmadi.

Leave a Reply